Dandim 0415/Jambi Hadiri Evaluasi Progres Konstruksi Oplah

    Dandim 0415/Jambi Hadiri Evaluasi Progres Konstruksi Oplah

    JAMBI - Komandan Kodim 0415/Jambi Letkol inf Yoga Cahya Prasetya menghadiri kegiatan evaluasi progres konstruksi Oplah jajaran Korem 042/Gapu yang diselenggarakan di ruang rapat Korem 042/Gapu, Kamis (27/06/2024).

    Hadir dalam acara tersebut yakni Danrem 042/Gapu, Kasi Ter Korem, Dandim 0415/Jambi, Pabung Batanghari, Pasiter dan Danramil, serta Tim Konsultan dari Universitas Jambi (UNJA) yang diwakili oleh Pak Miftah secara virtual.
    Dalam sambutannya, Danrem 042/Gapu menekankan pentingnya pelaksanaan tugas sesuai prosedur dan arahan guna memastikan tertib administrasi dan laporan.

    "Setiap penanggungjawab harus melaksanakan tugas sesuai prosedur dan arahan yang diberikan. Koordinasi dengan konsultan sangat penting, terutama jika ada kendala di lapangan, " ujar Danrem.

    Danrem juga menyoroti pentingnya keseragaman dalam pelaporan dan administrasi, serta mekanisme pekerjaan fisik.

    "Intinya, kita harus menyamakan persepsi dalam pelaporan, administrasi, dan mekanisme pekerjaan fisik. Hal ini penting agar setiap pekerjaan bisa dipertanggungjawabkan dan sesuai dengan harapan kita semua, " tambahnya.

    Selama acara, diwarnai interaksi tanya jawab antara para Dandim dan Tim Konsultan dari UNJA. Interaksi menjadi ajang diskusi untuk menyelesaikan berbagai permasalahan dan kendala di lapangan.

    Para Dandim diberi kesempatan untuk mengajukan pertanyaan dan mendapatkan penjelasan langsung dari Tim Konsultan.Tujuannya untuk memastikan bahwa semua pihak memiliki pemahaman yang sama dan dapat bekerja lebih efektif.(IS)

    dandim 0415/jambi evaluasi konstruksi oplah
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Empat Pamen Polda Jambi Dimutasi!

    Artikel Berikutnya

    Ribuan Warga Jambi Antusias Menunggu Pesta...

    Berita terkait